Dizaman modern seperti
ini,jilbab sudah bukan hal yang baru bagi kita khususnya para perempuan
muslim.Kesadaran untuk menutup aurat sepertinya sudah terealisasikan oleh para
perempuan zaman sekarang.Akan tetapi,belakangan ini marak sekali fenomena ABG jilbab
gaul.ABG Jilbab Gaul!?!??
Ya,itulah yang tengah
terjadi dikalangan masyarakat kita,entah darimana,kapan dan siapa yang pertama
kali mengenakan jilbab gaul ini,yang pasti dari kalangan anak-anak sampai
ibu-ibu pengajian pun hampir mengenakan jilbab gaul ini.Sampai para perancang
busana pun membuat trend Abg Jilbab ini menjadi lebih modis dan sedihnya lagi
mereka menambahkan embel -embel syar'i pada hasil rancangan mereka.Padahal
mereka pun tahu yang syar'i itu seperti apa.
Mendengar dan melihat
maraknya Abg Jilbab yang sudah mewabah ke semua lapisan masyarakat bahkan dunia
tersebut,memamg sangat mengkhawatirkan,terlebih lagi bagi para perempuan muslim
yang minim akan pengetahuan tentang bagaimana seharusnya mereka
berpakaian.Tidak sedikit dari mereka yang terbawa dan mengikuti trend jilbab
masa kini tersebut dengan berbagai alasan,alasan modis menjadi hal utama bagi
mereka yang mengenakan Abg jilbab gaul ini.
Rasululloh SAW pun
memperingatkan kepada kita kaum muslimah.”wanita-wanita yang berpakaian namun
telanjang,yang kalau berjalan berlenggak lenggok menggoyang-goyangkan kepalanya
lagi durhaka,kepalanya meliuk-liuk seperti punuk-punuk unta,mereka tidak akan
masuk surga dan tidak akan mencium wanginya surga,padahal wanginya itu sudah
tercium dari jarak sekian dan sekian (HR.Muslim).
Terkait wanita-wanita
berpakaian tapi telanjang,mereka adalah para wanita yang pakaiannya
tipis,transparan dan ketat,sehingga lekak -lekuk tubuhnya tampak jelas
dilihat.Mereka secara lahir memang berpakaian,namun sebenarnya mereka
telanjang.Mengapa demikian,karena tak ada bedanya antara mereka sedang
berpakaian ataupun tidak.Dan mestinya mereka mengenakan pakaian yang sesuai
dengan perintah Allah SWT,yaitu menutupi aurat bukan malah sebaliknya.
Jadi,bagaimana
saudariku?apakah kita ingin memasuki SURGA dan mencium wanginya atau malah
ingin menukarnya dengan sehelai kain yang dianggap modis dan gaul (abg jilbab) yang akhirnya membawa
kita ke NERAKA?naudzubillah...seharusnyalah kita semua menyadari bahwa semua
perintah yang Allah berikan kepada kita itu untuk kebaikan kita pula.Cobalah
untuk terus mencari pengetahuan entah itu dari Alquran ataupun Hadits,agar kita
bisa mengambil langkah yang benar tidak hanya sekedar ikut-ikutan trend seperti
abg jilbab saja.
Adapun keterangan
dalam Alquran,ringkasnya bahwa jilbab itu dijulurkan ke seluruh tubuh,bukan
dililit-lilit,dipakein jarum disana sini,bukan pula di bentuk begini
begitu,janganlah dibuat ribet cukup hanya diulurkan keseluruh tubuh,supaya
aurat kita tertutup dan tidak menampakkan lekuk tubuh.Percayalah tidak ada satu
perintah dari Allah yang akan membebani manusia kecuali semuanya untuk kebaikan
kita sebagai hambaNya.
Dalam sebuah riwayat
disebutkan bahwa seorang ayah akan diminta pertanggung jawaban atas anak dan
isterinya,lalu bagaimana kaitannya dengan menutup aurat,bila seorang anak
perempuan sudah mencapai usia baligh maka sudah wajib baginya menjulurkan
jilbabnya keseluruh tubuh.Disini ada peran orang tua untuk mengingatkannya,dan
menyuruhnya supaya auratnya ditutup.Maka dari itu selain untuk menjaga kita
dari fitnah,menutup aurat juga membawa keselamatan bagi orangtua kita.
Bagi ukhti-ukhti yang
sudah terlanjur nyaman dengan Abg Jilbab, marilah saatnya kita berbenah
diri,memperbaiki kesalahan yang kita lakukan selama ini,memang tidak ada
manusia yang tak luput dari kesalahan,tapi setidaknya kita mencoba untuk selalu
menjadi lebih baik dan berharap ridho dari Allah SWT.Keindahan yang kita
sangkakan terhadap dunia ini semuanya tidak akan abadi,semua akan kembali
kepada yang Maha Memiliki.Kita pun akan kembali kepadaNya dengan membawa amal
yang kita lakukan selama didunia ini.Janganlah kita tertipu oleh
keindahan,apalagi sampai menuhankan trend dalam keseharian kita.Ingatlah kita
kaum perempuan adalah kaum yang dijaga harkat dan martabatnya oleh Allah
SWT.Bahkan kita bisa menyandang predikat sebagai perhiasan dunia.Bukan
emas,perak,ataupun harta benda yang kita kumpulkan.Tapi kitalah yang diberi
gelar sebagai perhiasan dunia.Yaaa kita para wanita solehah.
Akhir kata semoga artikel Abg Jilbab bermanfaat bagi para
pembaca sekalian khususnya untuk para perempuan muslimah..supaya lebih
menyadari betapa berharganya kita sebagai perempuan,
Jzkmlloh wasslmkm wrwb.
Penulis : hawa
Tidak ada komentar:
Posting Komentar